Wisata Taman Nasional Way Kambas, Icon Berpariwisata di Wilayah Lampung

Taman Nasional Way Kambas adalah taman nasional perlindungan gajah yang terletak di daerah Lampung tepatnya di Kecamatan Labuhan Ratu, Lampung Timur, Indonesia. Selain di Way Kambas, sekolah gajah (Pusat Latihan Gajah) juga bisa ditemui di Minas, Riau.

Pusat Latihan Gajah di Lampung

Gajah Sumatera (Elephas maximus sumatranus) yang hidup di kawasan ini semakin berkurang jumlahnya. Taman Nasional Way Kambas berdiri pada tahun 1985 merupakan sekolah gajah pertama di Indonesia. Dengan nama awal Pusat Latihan Gajah (PLG) namun semenjak beberapa tahun terakhir ini namanya berubah menjadi Pusat Konservasi Gajah (PKG) yang diharapkan mampu menjadi pusat konservasi gajah dalam penjinakan, pelatihan, perkembangbiakan dan konservasi.

Hingga sekarang PKG ini telah melatih sekitar 300 ekor gajah yang sudah disebar ke seluruh penjuru Tanah Air. Di Way Kambas juga tedapat International Rhino Foundation yang bertugas menjaga spesies badak agar tidak terancam punah.

Jangan Mengaku Pernah Ke Lampung, Kalo Belum Mampir Ke Way Kambas

Taman Nasional Way Kambas merupakan tempat konservasi dan pelatihan gajah, disini anda bisa melihat berbagai aktivitas keseharian gajah seperti mengangkut kayu, membajak sawah dan bermain-main bola. jika anda datang mulai pukul 14:00 WIB di hari-hari biasa anda akan melihat lalu lalang gajah yang akan dimasukan kedalam kandang, sebelum dimasukan gajah-gajah tersebut dimandikan terlebih dahulu.

Disinilah anda akan menikmati gajah-gajah yang besar dan bisa sesekali untuk memegangnya, biasanya ada beberapa orang yang menjual makanan untuk gajah jika anda ingin memberi makan dan berfoto-foto bersama gajah, anda juga pasti melihat anak-anak gajah yang imut-imut.
Pintu Gerbang Taman Nasional Way Kambas Lampung
Foto: Pintu Gerbang Taman Nasional Way Kambas Lampung
Pusat Pelatihan Gajah Lampung
Gambar: Pusat Pelatihan Gajah Lampung
Foto-foto Kegiatan di Pusat Pelatihan Gajah di Taman Nasional Way Kambas Lampung
Gambar: Foto-foto Kegiatan di Pusat Pelatihan Gajah di Taman Nasional Way Kambas Lampung

Ada Apa Selain Gajah?

Di Taman Nasional Way Kambas ini terdapat hewan yang hampir punah di antaranya Badak sumatera, Gajah Sumatera, Harimau sumatera, Mentok Rimba, Buaya sepit. Untuk tanaman banyak diketemukan Api-api, Pidada, Nipah, pandan. Di bagian pesisir Taman Nasional Way Kambas yang berawa juga sering ditemukan berbagai jenis burung antara lain Bangau Tongtong, Sempidan Biru, Kuau raja, Burung Pependang Timur, dan beberapa burung lainnya.

Harga Tiket di Taman Nasional Way Kambas

Harga masuk ketaman nasional ada dua yaitu ke konservasi gajah dan ke way kanan resort, untuk masuk ke konservasi gajah anda akan dikenakan biaya sekitar 20.000 perorang. Apabila anda ingin pergi ke way kanan resort dimana terdapat penangkaran Badak Sumatera, anda harus meminta SIMAKSI yaitu surat izin masuk dengan  harga 30.000 perorang.

Bagaimana Menuju Lokasi?

Untuk bisa sampai ke Taman Nasional Way Kambas anda bisa memulai dari Bandar Lampung yaitu dari terminal rajabasa dengan menggunakan bus dan mengambil jurusan Way Jepara Lampung Timur. Anda bisa langsung turun di  Gerbang Pertama Taman Nasional Way Kambas tepatnya di desa Rajabasa Lama di deket pasar, dan menggunakan ojek kedalam untuk membeli tiket masuk di pintu masuk Taman Nasional Way Kambas.
Peta Lokasi Way Kambas
Gambar: Peta Lokasi Way Kambas

Jika anda menggunakan mobil pribadi Untuk sampai disana sebaiknya anda bisa menggunakan GPS, dan bisa lebih tau rute mana yang paling baik dan dekat untuk anda lalui. (Dari berbagai sumber)

0 Response to "Wisata Taman Nasional Way Kambas, Icon Berpariwisata di Wilayah Lampung"

Post a Comment